Langsung ke konten utama

Sejarah Dinasti Song [宋朝] / Dinasti Song Utara [北宋]

Sejarah Dinasti SongDinasti Song Utara – Dinasti Song Utara (Bei Song [北宋]) (Tahun 960 ~ 1127) adalah Dinasti yang didirikan oleh Zhao Kuang Yin [赵匡胤] setelah menyatukan kembali daratan China dari perpecahan yang diakibatkan runtuhnya Dinasti Tang. Tetapi seiring dengan semakin kuatnya Negara tetangga seperti Negara Jin [金国], Negara Liao [辽国] dan Negara Xi Xia [西夏国], Pemerintahan Dinasti Song Utara maupun Dinasti Song Selatan selalu mendapat ancaman dari Negara tetangganya tersebut.

Pada Tahun 960, seorang Jenderal Dinasti Hou Zhou [后周] (Dinasti Zhou Lanjutan) yang bernama Zhao Kuang Yin [赵匡胤] melakukan kudeta  terhadap Dinasti Hou Zhou dan memaksa Kaisar Zhou Gong Di [周恭帝] mundur dari tahta Kekaisarannya. Setelah berhasil, Zhao Kuang Yin menobatkan dirinya menjadi Kaisar dengan gelar Kaisar Song Tai Zu [宋太祖]  dan menamakan Dinasti barunya dengan nama Dinasti Song. Dalam Sejarah, Dinasti Song yang didirikan oleh Zhao Kuang Yin ini disebut dengan “Dinasti Song Utara”. Selain Dinasti Song, terdapat juga Negara-negara lainnya yang juga merupakan perpecahan dari Dinasti Tang sebelumnya, diantaranya adalah Negara Hou Shu [后蜀], Negara Han Selatan [南汉], Negara Tang Selatan [南唐], Negara Wu Yue [吴越] dan Negara Han Utara [北汉]. Dengan tekad yang kuat, Kaisar Song Tai Zu (Zhao Kuang Yin) berjuang untuk mempersatukan kembali Daratan China dibawah kepemimpinannya yaitu Dinasti Song. Akhirnya pada tahun 974, Dinasti Song berhasil menyatukan kembali daratan China dengan mengalahkan Negara Hou Shu, Han selatan dan Tang Selatan. Negara-negara lainnya juga menyerahkan diri dan menyatakan negaranya berada dibawah kekuasaan Dinasti Song.
 
Pada zaman 5 Generasi 10 Negara [五代十国], Negara Jin pernah memberikan 16 propinsi di bagian utara daratan China kepada Negara Liao yaitu Negara yang didirikan oleh Suku Qi Dan [契丹]. Untuk merebut kembali wilayah tersebut, Kaisar kedua Dinasti Song yaitu Kaisar Song Tai Zong [宋太宗] dan juga Kaisar-kaisar penerus lainnya sering melakukan peperangan terhadap Negara Liao, tetapi tidak pernah membuahkan hasil. Akhirnya, Dinasti Song dan Negara Liao mengadakan perjanjian damai pada masa pemerintahaan Kaisar Song Zhen Zong [宋真宗], tetapi Dinasti Song harus memberikan upeti kepada Negara Liao setiap tahunnya. Perjanjian Damai tersebut dikenal dengan istilah “Zhan Yuan Zi Meng [澶渊之盟]”.

Pada awal terbentuknya Dinasti Song, Zhao Kuang Yin menetapkan kebijakan-kebijakan politik baru yang dapat memperkuat Kekuasaan Kaisar. Kebijakan-kebijakan tersebut diantaranya adalah mengurangi kekuatan Militer para Jenderal dan menyerahkan kekuasaan Militer sepenuhnya kepada Kaisar serta Mengurangi wewenang Pegawai Pemerintahan sehingga kekuasaan Kaisar semakin besar dan kuat.  Dalam sistem Ujian seleksi Pejabat yang berbakat, penentu terakhir hasil ujian berada di tangan Kaisar, Kaisar menguji langsung para pengikut ujian sehingga orang yang benar-benar memiliki intelektual tinggi saja yang dapat menjabat posisi penting. Sistem Ujian yang langsung diseleksi oleh Kaisar merupakan hal yang pertama dalam sejarah karena belum pernah dilakukan oleh Kaisar-kaisar pada Dinasti sebelumnya.

Pada masa pemerintahaan Kaisar Song Zhen Zong, Kaisar Song Ren Zong, Kaisar Song Ying Zong hingga pada Kaisar Song Shen Zong, Wilayah Dinasti Song sering diserang oleh Negara-negara Tetangganya dan ditambah lagi dengan ketidakmampuan Kaisar-kaisar yang memerintah, kondisi Dinasti Song menjadi sangat lemah dan tidak mengalami perkembangan yang berarti. Untuk mengatasi kondisi yang makin parah ini, Kaisar Song Shen Zong pada tahun 1069 menugaskan Wang An Shi [王安石] sebagai Perdana Menteri untuk melakukan perubahan dan menjalankan Sistem Pemerintahan Baru. Akan tetapi pengaruh Kelompok Konvensional yang sangat kuat menyebabkan Sistem Pemerintahan Baru tidak dapat diterapkan sebagai mestinya. Akhirnya Sistem Pemerintahan Baru tersebut dihapuskan pada masa pemerintahan Kaisar Song Zhe Zong [哲宗] yang menyebabkan kondisi Dinasti Song semakin terpuruk hingga menuju ke jalan keruntuhan.

Ketidakmampuan Kaisar dan juga Pejabat pemerintahan yang mementingkan diri sendiri menyebabkan Rakyat Dinasti Song melakukan perlawanan dan pemberontakan. Awal Dinasti Song terdapat pemberontakan Wang Xiao Bo [王小波] dan Li Shun [李顺] hingga pada akhir-akhir Dinasti Song terjadi lagi pemberontakan Fang La [方腊] dan Song Jiang [宋江] yang menyebabkan kondisi Dinasti Song semakin mengalami kemerosotan.

Pada saat yang bersamaan, di bagian Utara, Negara Jin [金国] yang didirikan oleh Suku Nu Zhen [女真] menjadi semakin kuat hingga akhirnya berhasil memusnahkan Negara Liao. Setelah Negara Liao dimusnahkan, sasaran selanjutnya adalah Dinasti Song. Pada bulan 2 tahun 1125, Negara Jin mengadakan penyerangan secara besar-besaran terhadap Dinasti Song. Pasukan Militer Jin menggunakan strategi penyerangan 2 arah, Pasukan Militer arah Timur dipimpin oleh Jenderal Wo Bu Li [斡不离] dan Pasukan Militer arah Barat dipimpin olen Jenderal Zhan Han [粘罕]. Kedua Pasukan Militer tersebut menyerang Wilayah Tai Yuan dalam waktu yang bersamaan. Kondisi Dinasti Song semakin kacau hingga akhirnya Kaisar Song Hui Zong [宋徽宗] menyerahkan tahta kekaisaran kepada Putra Mahkotanya Zhao Heng [赵恒] (Kaisar Song Qin Zong [宋钦宗]) dengan maksud untuk lebih baik mengatasi kekacauan sehingga dapat memusatkan kekuatan dalam melawan Negara Jin. Pada saat tersebut, Pasukan Militer Jin sudah berada di seberang Sungai Huang dan sangat dekat dengan Ibukota Dinasti Song yaitu Kota Kai Feng [开封]. Kaisar Song Hui Zong sendiri melarikan diri ke Kota Jin Ling (sekarang Kota Nan Jing).

Pasukan Militer Dinasti Song yang dipimpin oleh Perdana Menteri Li Gang [李纲] berhasil mengalahkan sementara Tentara Jin. Tetapi karena ketakutan dan ketidakmampuan Kaisar Song Hui Zong dan Kaisar Song Qin Zong yang hanya mengharapkan berdamai dengan Negara Jin. Kedua Kaisar tersebut akhirnya menyetujui pembayaran sejumlah uang ganti rugi dan menyerahkan sejumlah Wilayah kepada Negara Jin serta memecat Perdana Menteri Li Gang dan juga sejumlah Pejabat setia. Hal ini membuat Negara Jin semakin percaya diri dalam memusnahkan Dinasti Song. Pada tahun 1127,  Pasukan Militer Jin menyerang lagi Ibukota Kai Feng dan menangkap Kaisar Song Hui Zong dan Kaisar Song Qin Zong serta merampas Harta benda dalam jumlah yang sangat banyak sekali. Dengan demikian, Dinasti Song Utara dinyatakan berakhir.

Pada Zaman Pemerintahan Dinasti Song, peperangan kerap terjadi, tetapi karena Dinasti Song berhasil menyatukan sebagian besar wilayah daratan China, masih juga terdapat daerah-daerah tertentu yang tenang dan terhindar dari peperangan. Daerah-daerah tersebut mengalami kemajuan dalam bidang ekonomi dan ilmu pengetahuan. Karena kebutuhan perang, Teknologi produksi senjata dan bahan peledak juga berkembang dengan pesat. Selain Ilmu Pengetahun dan Teknologi, ilmu sastra juga mengalami kemajuan yang berarti, beberapa sastrawan terkenal yang muncul pada Dinasti Song antara lain Wang An Shi, Fang Zhong Yan dan Sima Kuang.

Berdirinya Dinasti Song menandakan berakhirnya perpecahan di daratan China. Semenjak pemerintahan Dinasti Song, kondisi perpecahan tidak pernah muncul lagi. Dinasti Song memerintah daratan China selama 167 tahun dan akhirnya dimusnahkan oleh kekuatan suku minoritas yaitu Negara Jin.

Setelah Dinasti Song Utara dimusnahkan oleh Negara Jin, keturunan Kaisar Song kemudian membentuk kekuatan baru dan mendirikan Dinasti Song dibagian selatan daratan China. Dalam Sejarah, disebut dengan Dinasti Song Selatan (Nan Song [南宋]) (Tahun 1127 ~ 1279). Tetapi nasib Dinasti Song Selatan juga hampir sama dengan Dinasti Song Utara yakni selalu mendapat ancaman dari Kerajaan Negara Jin.

Komentar