Wen merupakan ornamen yang ada dikedua ujung bubungan atap pada jaman Ming dan Qing yang berbentuk kepala naga dengan mulut yang mengigit ujung bubungan atap. Di daerah Tiongkok selatan ada beberapa daerah menyebut 'wen dengan sebutan ' Linwen 鳞尾', tapi cara membuatnya 'dawen' ada perbedaannya seperti bagian ekor yang mengulung tidak semuanya, tapi dihias dengan bermacam ukiran.
Menurut catatan sejarah, 'wen吻' paling awal tercatat dijaman Dinasti Han, misalnya adanya menara batu 石阙 Shique jaman Han, dimana atas menara han tersebut sudah ada Wen, namun bentuknya berbeda dengan yang ada pada sekarang ( jaman Ming dan Qing).
Wen dijaman Han, kebanyakan disusun dengan penutup genting sehingga mencuat keatas, bangunan bangsawan jaman han kebanyakan mengunakan burung Hong ( funiks), Zhuque 朱雀, atau merak 孔雀.
Dari jaman Han sampai Qing, Wen terus menerus mengalami perubahan, dan dalam hal seni semakin hari semakin hidup dan menarik.
Bahan untuk membuat Wen biasanya terbuat dari Tao atau porselin dan Glassir 琉璃. Bangunan yang penting, bangsawan kebanyakan mengunakan bahan dari Liuli琉璃, Istana terlarang di Beijing yang dibangun jaman Ming, bangunan penting seperti istana Taihe 太和殿 mengunakan wen yang terbuat dari liuli.
Sebutan lain wen adalah chiwei 鸱尾, Chiwei mengantikan model wen yang berupa Zhuque pada jaman Nanbei, dan model chiwei menjadi model baru pada jaman tersebut. Chi= burung elang, wei= ekor.
Sebutan lain wen adalah chiwei 鸱尾, Chiwei mengantikan model wen yang berupa Zhuque pada jaman Nanbei, dan model chiwei menjadi model baru pada jaman tersebut. Chi= burung elang, wei= ekor.
Dalam penjelasan dari buku shuijing 水经注 bagian Wenquan atau sumur sumber air panas, Li Daoyuan 郦道元: " 广兴屋宇,皆置鸱尾" artinya bangunan2 di Guangxing, semuanya memasang Chiwei. Chiwei, chi 鸱 sebenarnya adalah salah satu jenis burung elang atau burung hantu 鹞鹰 yaoying.
Chiwen 鸱吻
Chiwen 鸱吻
Dinasty Tang pertengahan dan akhir, dari Chiwei berkembang yang tadinya masih ada bentuk burung, semakin hari terjadi perubahan menjadi semacam kepala hewan dengan membuka mulut lebar yang sedang menelan bubungan atap, ujung ekornya mencuat keatas dan melingkar kedalam, sehingga disebut chiwen 鸱吻, atau juga disebut 蚩尾 chiwei.
Menurut Li Dongyang 李东阳 jaman Ming dalam bukunya ' huailutangji 怀鹿堂集' kumpulan tulisan Huailutang, menyatakan: " Long 龙 atau Liong memiliki sembilan anak, salah satu adalah 蚩尾 yang memiliki hobi menelan segala sesuatu.
Bangunan sekarang dimana bubungan atap ada meletakkan kepala hewan, merupakan wujud dari chiwen."
Orang Ming menganggap chiwen merupakan anak dari Long 龙, dan long lahir di lautan selanjutnya terbang kelangit, sehingga orang-orang meletakkan model 'naga' ini kebubungan atap sebagai ornamen tujuannya adalah dengan maksud memancing hujan dan mencegah kebakaran.
Komentar
Posting Komentar
Mohon untuk tidak memasang Iklan
ADMIN